Wednesday, April 1, 2015

Sayur Bayam Juga Baik Buat Otak

JEGEG-BEAUTY, Konsumsi sayur-sayuran, terutama sayuran hijau, dikenal dapat memberikan manfaat yang sangat baik bagi tubuh. Nah, selain itu rupanya rajin makan sayuran hijau seperti bayam juga bermanfaat bagi kesehatan otak.

Sebuah studi menemukan bahwa mereka yang berusia lanjut dan sebelumnya secara teratur mengonsumsi bayam dan sayuran hijau lainnya memiliki kemampuan berpikir yang lebih baik, jika dibandingkan mereka yang tidak melakukannya.

Ya, peneliti dari Amerika Serikat menemukan bahwa pria dan wanita yang rutin mengonsumsi satu atau dua porsi sayuran hijau dalam sehari memiliki kemampuan otak yang lebih baik. Mereka bahkan mengatakan bahwa kebiasaan sederhana seperti makan lebih banyak sayuran hijau mungkin dapat membantu mencegah timbulnya Alzheimer.

Dibandingkan dengan mengonsumsi obat-obatan, beberapa dokter berpendapat bahwa perubahan diet dan gaya hidup memiliki peluang besar untuk turut membantu mencegah penyakit tersebut.

Untuk membuktikan hal ini, para peneliti yang berasal dari Rush University di Chicago ini melakukan wawancara terhadap 950 pria dan wanita tentang diet mereka. Responden yang rata-rata berusia 81 tahun ini kemudian melakukan serangkaian tes mental.

Hasilnya, otak mereka yang terbiasa mengonsumsi sayuran berdaun hijau, seperti bayam dan kangkung, menua lebih lambat jika dibandingkan dengan teman seusianya yang jarang mengonsumsi sayuran. Diperkirakan bahwa vitamin K, folat atau vitamin B9, dan beta-karoten yang dikandung dalam sayuran hijau yang memberikan manfaat ini.

"Kehilangan memori atau kemampuan kognitif adalah salah satu ketakutan terbesar bagi orang-orang saat mereka menua. Penurunan kemampuan kognitif sendiri merupakan faktor risiko penyakit Alzheimer dan demensia, sehingga meningkatkan konsumsi sayuran berdaun hijau bisa menjadi salah satu cara yang sederhana dan terjangkau untuk melindungi otak," ungkap salah seorang peneliti, Dr Martha Morris, seperti dikutip dari Prevention.

0 comments:

Post a Comment